Wednesday, 11 January 2017

SAKIT GIGI KARENA ALERGI

Salam semua kepada para pembaca blog, postingan kali ini membahas sedikit hal yang berbeda tentang sakit gigi.
Sakit gigi merupakan salah satu keluhan pada gigi yang paling sering dialami di seluruh dunia. Jika kita bertanya apa penyebab sakit gigi ? Pasti kebanyakan akan menjawab kerusakan gigi adalah penyebabnya.

Namun, tahukah Anda selain kerusakan pada struktur gigi, ternyata ada penyebab lain sakit gigi. Tetapi penyebab yang satu ini mungkin jarang anda ketahui, maka dari itu saya menulis artikel ini, karena dengan mengetahui penyebabnya akan membantu kita mencegah bahkan mengatasi sakit gigi sampai batas tertentu.

Penyebab sakit gigi karena alergi, hal ini mungkin terasa asing ditelinga anda, tetapi inilah salah satu hal yang menyebabkan sakit gigi.

Saya pernah berfikir mengapa sering mengalami sakit gigi, namun gigi saya tidak berlubang ? Ternyata, yang menyebabkan adalah alergi, saat itu saya alergi dengan kedelai.

Ketika setelah mengkonsumsi kedelai, alergi saya kambuh dan pasti disertai dengan sakit gigi, setelah minum obat anti alergi gigi saya pun ikut sembuh. Gigi saya terasa sakit setelah makan makanan yang mengandung kedelai, tapi alergi saya tidak timbul atau terasa gatal- gatal dan memerah pada kulit walaupun sudah makan kedelai. Saya mengetahui penyebab sakit gigi ini setelah lebih dari dua tahun.

Jadi ketika anda sering menderita sakit gigi dan struktur gigi tidak rusak, maka cobalah anda mengobati dengan obat anti alergi.

Demikianlah postingan ini semoga bisa bermanfaat bagi kita semua.

0 komentar:

Post a Comment